Seminar Nasional Avicenna

images

Tema: “Eksplorasi KIT Praktikum Sains berbasis Kearifan Lokal”
Penyelenggara: Universitas Islam Negeri Antasari
Hari/Tanggal: Kamis, 15 September 2022
Waktu: 08.30 – 12.10 WITA
Tempat: Ruang PPG Gedung Saintek Kampus 2 UIN Antasari dan Zoom Meeting
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari menggelar Seminar Nasional bertajuk “Eksplorasi KIT Praktikum Sains berbasis Kearifan Lokal” yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran sains melalui praktikum berbasis kearifan lokal Banjar. Seminar ini dilaksanakan secara hybrid dengan peserta dari berbagai kalangan, baik secara offline sebanyak 91 orang maupun online sebanyak 46 orang. Mereka terdiri dari mahasiswa, dosen, serta guru sains dari dalam dan luar Kalimantan Selatan.
Kegiatan ini menghadirkan tiga narasumber yang ahli dalam penerapan KIT praktikum berbasis kearifan lokal, yaitu Riya Irianti, M.Pd. dari Universitas Lambung Mangkurat dengan materi KIT Biologi, Andri Wahyu Wijayadi, S.Si., M.Pd. dari Universitas Hasyim Asy'ari Jombang dengan materi KIT Kimia, dan Fitri Nur Hikmah, M.Pd.Si. dari UIN Antasari Banjarmasin dengan materi KIT Fisika. Masing-masing narasumber membahas bagaimana kearifan lokal dapat diintegrasikan dalam pembelajaran praktikum sains, yang diharapkan dapat meningkatkan relevansi dan pemahaman siswa dalam praktik sains.
Kegiatan ini dihadiri oleh mahasiswa Tadris Biologi, Fisika, dan Kimia angkatan 2019 secara langsung di kampus, sedangkan mahasiswa angkatan 2020 dan 2021 serta beberapa dosen dan guru mengikuti secara daring. Dengan menghadirkan narasumber dari berbagai universitas, seminar ini memberikan wawasan bagi para peserta tentang pentingnya penerapan sains dalam kehidupan sehari-hari yang relevan dengan kearifan lokal masing-masing daerah.
Dr. Ahmad Muradi, M.Ag., selaku penanggung jawab, bersama ketua panitia Irma Rahmawati, M.Pd., dan sekretaris Ratna Kartika Irawati, M.Pd., menyampaikan apresiasi terhadap seluruh pihak yang terlibat dalam kesuksesan acara ini. Seminar Nasional Avicenna berjalan lancar dan diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi para peserta, terutama para calon pendidik, untuk mengaplikasikan konsep praktikum sains yang berbasis pada nilai-nilai kearifan lokal di masa depan.

By Administrator| 14 November 2024| berita |